Kamis, 21 Maret 2013

Merebut Tanah Perjanjian

Merebut Tanah Perjanjian 
“…Bersiaplah sekarang, seberangilah sungai Yordan ini, engkau dan seluruh bangsa ini, menuju negeri yang akan Kuberikan kepada mereka, kepada orang Israel itu. Setiap tempat yang akan diinjak oleh telapak kakimu Kuberikan kepada kamu, seperti yang telah Kujanjikan….”Yosua 1:2-3

Ada banyak masalah dan goncangan yang menimpa hidup manusia. Tetapi kita sebagai umat Tuhan harus tetap berpegang pada janjiNya. Tuhan berfirman bahwa Dia telah menyediakan Tanah Perjanjian bagi umat-Nya. Tuhan telah berjanji bahwa semuanya disediakan bagi kita yang percaya kepadaNya.


Ada yang harus kita lakukan agar semua janji Tuhan nyata dalam hidup kita.
Bagaimana caranya agar kita dapat merebut Tanah Perjanjian yang telah disediakan bagi kita?

1. PERKATAKAN FIRMAN TUHAN

“Janganlah engkau lupa memperkatakan kitab Taurat ini, tetapi renungkanlah itu siang dan malam, supaya engkau bertindak hati-hati sesuai dengan segala yang tertulis di dalamnya, sebab dengan demikian perjalananmu akan berhasil dan engkau akan beruntung ” Yos 1:8

Biarlah firman Tuhan yang menjadi penuntun hidup kita (Maz 119:105), sehingga setiap hal yang kita lakukan menjadi berhasil (Maz 1:1-3).

2. MENGGUNAKAN STRATEGI / RENCANA

“Pengintai-pengintai di Yerikho (judul perikop)” Yosua 2
Yosua tidak asal berperang saja, tetapi dia menggunakan strategi dalam mengalahkan lawan. Dia tahu benar bagaimana keadaan musuhnya.

Susunlah strategi/rencana kita bagi pekerjaan ataupun pelayanan kita (Luk 14:28-32). Sehingga apa yang kita lakukan dapat menuju kepada tujuan yang tepat dan benar.

3. MELANGKAH DENGAN IMAN

“….para imam pengangkat tabut itu mencelupkan kakinya ke dalam air di tepi sungai itu………maka berhentilah air itu mengalir.” Yos 3:14-17

Para imam bangsa Israel melangkah dengan iman untuk menyeberangi sungai Yordan. Sungai Yordan terbelah menjadi kering, sesaat para imam mencelupkan kaki mereka.
Mujizat terjadi pada saat kita melangkah dengan iman, bukan sebelumnya.
Kita tidak akan tahu apa yang akan terjadi, sebelum kita melangkah.

Yosua membawa bangsa Israel merebut Tanah Perjanjian dan Tuhan Allah menyertainya.
Tuhan juga akan menyertai kita dan membawa kita masuk dalam janji-janjiNya.

Perkatakan dan renungkan firmanNya tiap saat. Rencanakan hidup kita untuk masa yang akan datang. Melangkahlah dengan iman, jangan takut akan apa yang akan terjadi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar