Jumat, 01 Maret 2013

ENGKAU BEGITU BERHARGA


Menyimak musibah gempa pada hari Senin tanggal 12 Mei 2008 yang berkekuatan "8.3 Skala Richter" di kawasan pegunungan yang jaraknya sekitar 100 km dari kota berpenduduk 10 juta jiwa, di Chengdu, ibukota provinsi Sichuan - China. Setiap hari non-stop beritanya di TV lokal CCTV menceritakan 1001 kisah-kisah yang menyentuh, dan didalamnya pula kita dapat melihat rasa solidaritas kemanusiaan dan penanganan musibah yang terkoordinasi dengan sangat baik. Dari banyaknya kisah yang diliput, ada satu kisah yang ingin saya bagikan yang menunjukkan betapa satu nyawa itu sungguh berharga. Tentara-tentara muda dan relawan tak kenal lelah menyisir puing-puing reruntuhan bangunan, mengambil mayat-mayat dan mencari-cari orang-orang yang masih bisa tertolong nyawanya.

Suatu ketika seorang regu penyelamat seperti biasa memanggil-manggil kalau-kalau ada korban yang masih hidup tertimbun di reruntuhan bangunan. Dan suatu ketika mereka menemukan ada seorang gadis belasan tahun yang telah tertimbun beberapa hari dan masih dalam keadaan bernyawa, dengan susah payah mereka mengeluarkan gadis ini dari timbunan itu, dan ajaib setelah beberapa hari tertimbun, gadis ini masih dalam keadaan yang lumayan sehat. Ketika menyambut gadis ini keluar dari reruntuhan itu, salah seorang regu peyelamat menyanyikan lagu "Happy birthday to you...." kemudian diikuti teman-temannya yang lain, mereka menyanyikan lagu itu dengan tepuk-tangan.

Saya yang sedang menonton TV saat itu agak heran mengapa mereka menyanyikan lagu ini? Dan seketika itu juga saya mengerti sekaligus trenyuh karena dalam nyanyian itu ada suatu dasar filosofis yang dalam yang keluar dari mulut sekumpulan orang-orang muda yang menjadi regu penyelamat. Bahwa mereka sedang merayakan nyawa gadis yang tertolong itu sebagai perayaan bahwa gadis itu telah "born again", hari itu "ia dilahirkan lagi". Pantaslah mereka menyanyikan lagu "Happy birthday to you....". Gadis itu tersenyum dan menangis, diantara relawan juga ikut menangis haru menyambut "hari lahir" yaitu hari keselamatannya. Mereka bertepuk tangan merayakan satu nyawa yang tertolong.

Betapa Alkitab juga mengajarkan kepada kita bahwa kita ini sungguh berharga, meski Allah telah menciptakan banyak sekali manusia, namun Ia tetap memandang satu jiwa dan setiap jiwa sungguh berharga. Tuhan Yesus berkata : "Demikian juga akan ada sukacita pada malaikat-malaikat Allah karena satu orang berdosa yang bertobat." (Lukas 15:10). Kembali saya tersentuh merenungkan satu ayat ini. Ketika ada yang bertobat, para Malaikat menyanyi "happy birthday to you....", menyambut anak-anak Allah yang dilahirkan lagi dan menerima keselamatan kekal dari Allah. (BagusPramono)

* * * * *

Bukankah burung pipit dijual lima ekor dua duit? Sungguhpun demikian tidak seekorpun dari padanya yang dilupakan Allah, bahkan rambut kepalamupun terhitung semuanya. Karena itu jangan takut, karena kamu lebih berharga dari pada banyak burung pipit. (Lukas 12:6,7)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar